Yogyakarta - SLB-BHAKTIPERTIWI.SCH.ID. Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, sebanyak 150 siswa/siswi dari TK/PAUD mengikuti perlombaan mewarnai di SLB Bhakti Pertiwi. Mereka berasal dari berbagai sekolah di Kec. Prambanan, Kec. Madurejo, Kec. Berbah, Kec. Kalasan, dan sekitarnya. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Manajemen Tupperware yang bekerjasama dengan SLB Bhakti Pertiwi sebagai tuan rumah.
Kepala SLB Bhakti Pertiwi, Drs. Edy Dwiyanta, menyampaikan bahwa acara ini merupakan momen yang baik untuk sosialisasi sekolah dan ajang praktik wirausaha ABK. Oleh karena itu dari sekolah turut membuka stand hasil keterampilan siswa. Diantara yang dipamerkan dan dijual antara lain telur asin, kain batik, aksesoris bros, keset anyam, minuman dingin, dan dawet ayu. Selain itu, para siswa putra juga mengelola kendaraan yang parkir di area sekolah dan sekitarnya.
Kegiatan ini lebih meriah dan semarak karena bersamaan dengan Festival Gerobak Sapi yang dilaksanakan di Area Candi Banyunibo, sebelah timur SLB Bhakti Pertiwi. Festival ini dihadiri oleh Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, beliau Sri Sultan Hamengkubuwono X serta Bupati Sleman, H. Sri Purnomo. Setelah kegiatan lomba mewarnai selesai, para peserta dapat menyaksikan kirab gerobak sapi yang melintas di depan sekolah. Alhamdulillah, para siswa SLB Bhakti Pertiwi dapat praktik langsung berwirausaha dalam momen ini.
SLB Bhakti Pertiwi adalah tempat belajar dan mengembangkan diri bagi Anak-Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Sekolah ini berada dibawah naungan LP Ma'arif NU DIY dan Dinas Dikpora DIY. Sekolah terletak di Bokoharjo, Prambanan, Sleman, DIY. Visi sekolah adalah terciptanya ABK yang taqwa, terampil, mandiri, dan mampu bersosialisasi dengan lingkungan.
0 coment�rios :
Posting Komentar