Header

Jambore Daerah DIY 2015

Alhamdulillahirobbil'alamin, puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Mahaesa atas segala nikmat dan karuniaNya yang tiada terhitung.
Kegiatan kepramukaan pada tahun 2015 ini salah satunya adalah kegiatan Jambore PK PLK Daerah. Kegiatan yang berlangsung pada 11-13 Mei 2015 di Lapangan Tembak Paliyan Gunungkidul ini diikuti oleh perwakilan seluruh Sekolah Luar Biasa se-DIY. Acara dibuka pada hari pertama oleh Bapak Kepala Dinas Dikpora DIY, Kak Aji. Kegiatan dilanjutkan dengan ice breaking, ishoma dan pentas seni hari pertama. Pada hari kedua dilanjutkan kegiatan lomba masak, wide game, pioeering, api unggun dan pentas seni hari kedua. Pada hari terakhir, hari ini Rabu 13 Mei 2015 akan dilaksanakan karnaval, pembagian hadiah dan penutupan. Kepala SLB Bhakti Pertiwi, Kak Ngatna, menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi siswa ABK agar mereka bisa lebih dekat dengan alam dan lebih menyukuri nikmat Tuhan, selain itu anak dapat bersosialisasi dengan teman-temannya di sekolah lain. Alhamdulillah.








 
Share on Google Plus

About SLB Bhakti Pertiwi

SLB Bhakti Pertiwi adalah tempat belajar dan mengembangkan diri bagi Anak-Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Sekolah ini berada dibawah naungan LP Ma'arif NU DIY dan Dinas Dikpora DIY. Sekolah terletak di Bokoharjo, Prambanan, Sleman, DIY. Visi sekolah adalah terciptanya ABK yang taqwa, terampil, mandiri, dan mampu bersosialisasi dengan lingkungan.

0 coment�rios :